Menyingkap Berita Tanpa Ditutup Tutupi
Home » , » Aktivitas Kegempaan Baru di GA Terekam Alat Seismik PVMBG

Aktivitas Kegempaan Baru di GA Terekam Alat Seismik PVMBG

Written By Dre@ming Post on Senin, 13 November 2017 | 11:30:00 AM

Gunung Agung difoto dari Pantai Sanur,Denpasar, Minggu (29/10). Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengumumkan status terbaru Gunung Agung dari Awas menjadi Siaga.
SEMARAPURA - Hasil evaluasi aktivitas vulkanik Gunung Agung (GA) periode, Minggu (12/11) pukul 18.00 hingga 24.00 Wita kembali menunjukkan data kegempaan baru.

Tim PVMBG merekam kegempaan low frekuensi, dengan durasi 31 detik. Gempa ini pun baru pertama kali terekam oleh alat seismik PVMBG di Pos Pantau Gunung Api Agung, sejak Gunung Agung mengalami peningkatan aktivitas vulkanik.

Kepala Sub-Bidang Mitigasi Pemantauan Gunungapi Wilayah Timur PVMBG, Devy Kamil Syahbana menjelaskan, gempa low frekuensi adalah kegempaan yang terjadi di kedalaman dangkal.

Menurutnya pusat gempa jenis ini biasanya terjadi dikedalaman sekitar ratusan meter hingga 2 Km, akibat adanya aliran fluida magmatik.

Namun demikan, pihaknya tidak mengartikan jika gempa tersebut menandakan aktivitas magma saat ini terekam ratusan meter hingga 2 Km dari kawah Gunung Agung.

"Bukan magma cairnya, kemungkinan hanya gasnya saja yang lewat, lalu sampai ke permukaan dan keluar jadi asap putih sebagai bentuk pelepasan energi," Jelas Devy ketika dikonfirmasi, Senin pagi (12/11/2017)

Sementara berdasarkan hasil pemantauan periode, Senin (14/11) pukul 00.00 Wita, Gunung Agung kembali mengalami 2 kali gempa hembusan.

Devy menjelaskan, gempa hembusan adalah gempa yang bersumber di permukaan. Pusat gempa ini berada hanya disekitar ratusan meter.

"Gempa ini nanti keluarnya berupa asap. Gempa hembusan terekam hanya jika energinya cukup besar," Jelas Devy.

Hingga saat ini, rata-rata kegempaan Gunung Agung masih dalam angka 50-70 kali gempa perharinya. Secara visual, asap kawah bertekanan lemah teramati berwarna putih dengan intensitas tipis dan tinggi 100-300 meter di atas kawah puncak.

Status Gunung Agung pun masih berada di level III (Siaga)

"Kita masih pantau terus perkembangannya. Aktivitas Gunung Agung hingga saat ini belum normal. Masih menunjukan aktivitas vulknik yang cukup tinggi," Jelas Devy.






sumber : tribun
Share this article :

Menuju Bali I 2018

Visitors Today

Recent Post

Popular Posts

Hot Post

Kabar Lebar Retakan GA 2,5 M Panjangnya 150 M, PVMBG Bantah

Puncak Gunung Agung yang dikabarkan retak. AMLAPURA - Lebar keretakan di puncak Gunung Agung (GA) mencapai 2,5 meter dengan panjang ...

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Bali - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen