Menyingkap Berita Tanpa Ditutup Tutupi
Home » , , » Bayar Rp 200 Ribu, 220 Krama Kubu Bangli Ikuti Metatah Massal

Bayar Rp 200 Ribu, 220 Krama Kubu Bangli Ikuti Metatah Massal

Written By Dre@ming Post on Sabtu, 27 Agustus 2016 | 6:42:00 AM

Upacara metatah massal di Desa Pekraman Kubu
BANGLI - Ratusan krama laki-laki dan perempuan dengan berbusana adat Bali serba kuning berkumpul di Balai Pesamuan Desa Pekraman Kubu, Bangli, Jumat (26/8/2016).

Mereka merupakan peserta upacara Manusa Yadnya yakni metatah atau potong gigi.

Upacara metatah ini dilaksanakan secara massal serangkaian upacara Pitra Yadnya yaitu ngaben dan peroras di Desa Pekraman Kubu, 20-27 Agustus 2016.

Sebanyak 220 warga yang sudah berusia di atas 17 tahun mengikuti upacara metatah massal ini.

Setiap krama yang mengikuti upacara metatah ini cuma membayar Rp 200 ribu.

Para peserta merupakan keluarga dari pengarep atau pemilik bante yang ikut diabenkan.

"Giginya terasa ngilu saat diratakan pakai kikir. Tapi senang akhirnya saya sudah potong gigi, " ujar seorang peserta metatah, Wayan Kardana.

Selain upacara metatah juga dilaksanakan upacara Manusa Yadnya lainnya yaitu 42 hari, telu bulanan, dan otonan.

Upacara ini tak hanya diikuti anak-anak tapi juga sejumlah orang dewasa.





sumber : tribun
Share this article :

DKS

Visitors Today

Recent Post

Popular Posts

Hot Post

Dua Pemancing Tergulung Ombak Di Tanah Lot Masih Misteri

Dua Orang Hilang di Lautan Tanah Lot, Terungkap Fakta: Istri Melarang dan Pesan Perhatikan Ombak TABANAN - Sekitar sembilan jam lamany...

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Bali - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen