Dewa Gede Suryasana Murti tampak sedang berdialog degan kepala sekolah SMPN 3 Tabanan I Nyoman Sulendra terkait dengan oknum guru yang dinilai memiliki sikap tempramental ketika mengajar. |
TABANAN - Kepala sekolah SMPN 3 Tabanan, Bali, I Nyoman Sulendra meminta maaf kepada seorang tua siswa SMPN 3 Tabanan, Dewa Gede Suryasana Murti terkait perbuatan seorang okum guru yang dikeluhkan para siswa.
Hal tersebut disampaikan Sulendra saat menerima orang tua siswa yang mengeluh, di ruangannya, Jumat (17/4/2015)
"Kami dari pihak sekolah minta maaf karena ada tindakan yang tidak berkenaan dari oknum guru," kata Sulendra.
Sulendra juga menjelaskan, pihaknya tidak hanya kali ini menerima keluhan dari orang tua terkait perangai guru IPA yang mengajar biologi tersebut.
"Dulu orang tua siswa juga ada mengeluhkan hal yang sama (sikap tempramental), saat itu guru tersebut mengajar les," paparnya.
Atas kejadian tersebut pihak sekolah akan melakukan koordinasi dengan okum guru yang telah menjadi PNS sekitar lima tahun tersebut dan akan meminta menandatangi surat pernyataan tidak aka mengulangi perbuatan yang sama.
"Kami sebelumnya sudah sepakat di antara guru-guru meminimkan hukuman fisik. Jika (siswa) ada yang melanggar, paling kami lakukan pembinaan atau jika keterlaluan disuruh membersihkan kamar mandi," terangnya.
propinsibali.com_____
sumber : tribun