Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Pemkab Badung saat memadamkan kebakaran di Desa Adat Perang Banjar Perang Alas, Kelurahan Lukluk, Mengwi, Badung Kamis (1/10/2015) |
MANGUPURA - Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Pemkab Badung dibuat panik, Kamis (1/10/2015) gara-gara proses upacara ngaben di Desa Adat Perang Banjar Perang Alas, Kelurahan Lukluk, Mengwi, Badung diwarnai kebakaran di bagian atap pengaruman mrajapati.
Beruntung api, tidak menjalar dengan cepat dan segera dipadamkan oleh pihak Damkar.
Satu saksi mata, Ketut Suarsa menyatakan, kejadian ini terjadi sekitar pukul 14.30 Wita.
Saat itu ada ratusan warga sedang membakar wadah dalam prosesi ngaben di tempat sampah di sisi timur dari pengaruman mraja pati.
"Saat membakar wadah, api terbang kena ijuk di atas itu," ucap Suarsa.
Api dapat dijinakkan setengah jam setelah pihak Damkar datang ke lokasi sekitar pukul 15.00 Wita dan menerjunkan tiga mobil pemadam.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Saat ini, pihak Damkar masih terus melakukan proses pembasahan untuk memastikan tidak ada lagi titik api yang muncul.
Dre@ming Post______
sumber : tribun