Menyingkap Berita Tanpa Ditutup Tutupi
Home » , , , » Di Karangasem Nasabah Bank Dirampok

Di Karangasem Nasabah Bank Dirampok

Written By Dre@ming Post on Jumat, 14 Agustus 2015 | 3:30:00 AM

Aksi perampokan nasabah bank terjadi di Jalan Ahmad Yani Amlapura, Karangasem, Kamis (13/8) siang. Korbannya adalah I Nyoman Renten, 53, yang menderita kerugian Rp 130 juta karena uang yang baru dicairkan di BRI digondol perampok. Berselang beberapa menit kemudian, kawanan rampok berjumlah dua orang yang naik motor berboncengan berhasil diringkus polisi di Jalan Bypass Prof Dr IB Mantra kawasan Banjarangkan, Klungkung sekitar pukul 14.15 Wita.Gbr Ist
AMLAPURA - Aksi perampokan nasabah bank terjadi di Jalan Ahmad Yani Amlapura, Karangasem, Kamis (13/8) siang. Korbannya adalah I Nyoman Renten, 53, yang menderita kerugian Rp 130 juta karena uang yang baru dicairkan di BRI digondol perampok. Berselang beberapa menit kemudian, kawanan rampok berjumlah dua orang yang naik motor berboncengan berhasil diringkus polisi di Jalan Bypass Prof Dr IB Mantra kawasan Banjarangkan, Klungkung sekitar pukul 14.15 Wita.

Peristiwa perampokan tersebut terjadi di halaman rumah pengusaha kontraktor I Made Mustikasari, Jalan Ahmad Yani Amlapura, di mana korban Nyoman Renten berhenti dengan mobil Isuzu Panther DK 1422 Q, sepulang dari mencairkan uang di BRI Unit Kecamatan Bebandem, Karangasem, Kamis siang sekitar pukul 13.20 Wita. Sebelum peristiwa terjadi, korban Nyoman Renten, nasabah asal Banjar Bukit Paon, Desa Bhuana Giri, Kecamatan Bebandem ambil uang sebesar Rp 230 juta ke BRI Unit Bebandem. Korban Nyoman Renten didampingi putranya, I Nyoman Agustena, 28. Begitu uangnya cair, bapak dan anaknya ini langsung meninggalkan BRI Unit Kecamatan Bebandem, Kamis siang pukul 11.00 Wita, dengan mobil Panther DK 1422 Q. Selanjutnya, korban Nyoman Renten bersama anaknya, Nyoman Agustena, meluncur menuju Banjar Kecicang Islam, Desa Bungaya Kangin, Kecamatan Bebandem. Mereka hendak menemui rekannya, Pujiono, 36, warga Desa Gambiran, Kecamatan Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur. Sebab, korban sebelumnya telah janjian hendak membeli tanah milik Pujiono. Setelah bertemu, mereka bertiga kemudian makan di Rarung Endang, yang berlokasi persis di depan Setra (Kuburan) Banjar Kecicang Islam. Habis makan, korban Nyoman Renten bersama Nyoman Agustena dan Pujiono melanjutkan perjalanan menuju Bank Nusamba di Desa Manggis, Kecamatan Manggis, Karangasem. Tujuannya, hendak membayar utang milik Pujiono di Bank Nusamba, supaya sertifikat tanah yang dijaminkan bisa dikeluarkan. Transaksi di bank pun berjalan lancar, di mana utang Pujiono dibayarkan korban Nyoman Renten sebesar utang Rp 100 juta.

Usai transaksi di Bank Nusamba, Desa Manggis, mereka bertiga melanjutkan perjalanan menuju Kantor BTPN (Bank Tabungan Pensiunan Negara) di Jalan Ahmad Yani Amlapura. Tujuannya pun sama: untuk mengeluarkan jaminan sertifikat tanah milik Pujiono. Namun, korban gagal melakukan transaksi. Soalnya, sesuai ketentuan di BTPN, utang baru bisa terbayar dua hari lagi. Karena gagal bertransaksi di BTPN, korban Nyoman Renten bersama Nyoman Agustena dan Pujiono pun banting haluan. Mereka berbelok ke kanan menuju rumah kontraktor I Made Mustikasari di Jalan Ahmad Yani Amlapura, yang berjarak sekitar 100 meter dari Kantor BTPN. Kontraktor Made Mustikasari ini merupakan teman dari korban. Mobil Panther DK 1422 Q milik korban berisi uang tunai Rp 130 juta siang itu diparkir di halaman rumah sang kontraktor. tanpa disadari, ternyata ada kawanan perampok yang membuntuti korban Nyoman Renten sejak awal. Sekitar pukul 13.20 Wita, perampok mengambil uang dari jok depan mobil korban. Perampok membuka paksa pintu mobil saat korban beserta anaknya dan Pujiono sedang asyik ngobrol dengan kontraktor Made Mustikasari. Kawanan rampok yang merampas uang Rp 130 juta milik koban berjumlah dua orang. Salah satunya, menunggu di SPBU Jalan Ahmad Yani milik kontraktor Made Mustikasari, yang berjarak sekitar 50 meter dari lokasi TKP. Sedangkan satu pelaku lagi bertugas sebagai eskekutor, yakni menyelinap dari balik SPBU menuju mobil korbnan untuk rampas uang.

Ketika pintu mobil dibuka perampok, sirine langsung berbunyi. Namun, perampok lebih sigap ketimbang korban, karena dalam sekajap sudah berhasil mengambil uang Rp 130 juta yang terbungkus kresek hitam dari jok depan mobil. Pelaku langsung lari menuju SPBU di mana temannya telah menunggu. Lalu, secepat kilat kedua perampok kabur dari SPBU dengan mengendarai motor Yamaha Jupiter merah DK 8268 OH. Seorang petugas SPBU Jalan Ahmad Yani Amlapura, Mahyudin, menyaksikan kawanan rampok tancap gas menuju arah Klungkung. Korban Nyoman Renten dan anaknya, Nyoman Agustena, melaporkan kasus perampokan siang bolong yang me nimpanya ini ke Mapolres Karangasem sekitar pukul 14.35 Wita. Begitu dapat laporan, Kasat Reskrim Karangasem AKP Noor Maghantara langsung berkoordinasi dengan petugas Subsektor Candidasa, Polsek Manggis, PJR Induk IV Banjar Yehmalet, petugas Pos Pura Goa Lawah, Polres Klungkung, dan Polsek Banjarangkan (Klungkung).

Saat itu pula, jajaran Polsek Banjarangkan menggelar razia. Dari razia tersebut, petugas Polsek Banjarangkan berhasil mencegat motor Yamaha Jupiter merah DK 8268 OH. Pengendara yang notabene kawanan rampok dan naik motor berboncengan, sempat panik saat dicegat. Mereka melempar kresek hitam berisi uang Rp 130 juta hasil kejahatannya. Kedua pelaku yang ditangkap persis di depan Pos Polisi Lepang, Jalan Bypass Prof Dr IB Mantra, pun digelandang ke Mapolsek Banjarangkan. Kedua perampok ini diketahui bernama Aguslan Sohari, 28 (beralamat di Jalan Veteran Lingkungan III/42 Sidha Karya, Kecamatan Kayu Agung, Kabupaten Ogan Onering Hilir, Sumatra Selatan) dan Iwan alias Angga, 30 (asal RT 03, RW 04, Kelurahan Manggarai, Jakarta Selatan). Keduanya dikenal sebagai perampok spesialis menyasar nasabah bank. Kasat Reskrim Polres Karangasem, AKP Noor Maghantara, mengatakan buat sementara kedua perampok sepesialis nasabah bank tersebut masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolsek Banjarangkan, Klungkung. “Kedua pelaku masih diperiksa di Polsek Banjarangsan, karena di wilayah hukum Polsek Banjarangkan juga ada kasus serupa. Nanti akan kami kembangkan kasusnya,” jelas Noormaghantara saat dikonfirmasi di Amlapura, Kamis sore.

Sementara itu, saat dilakukan pencegatan di Pos Polisi Lepang, Kamis siang pukul 14.15 Wita, kedua perampok sempat berupaya mengelabui petugas. Ketika motornya dihentikan dua petugas, Bripka Ida Bagus Seloka dan Bripka I Wayan Pasek Wibawa, kedua permpok pura-pura patuh dan bersikap wajar, memperlihatkan identitas, SIM, sambil tersenyum. Kemudian, salah satunya pura-pura buang air, lalu membuang kunci motor. Namun, polisi yang sudah curiga dan meminta mereka agar membuka sadel motornya. Ternyata, kedua perampok tidak menyerah. Mereka justru melawan, sehingga terjadi adu fisik antara pelaku Aguslan Sohari vs Bripka Ida Bagus Seloka dan Bripka I Wayan Pasek Wibawa. Sedangkan pelaku lainnya, Iwan alias Angga, sempat kabur masuk ke rumah warga. Tapi, petugas berhasil mengejar dan menangkapnya. Kedua pelaku digelandang ke Mapolsek Banjarangkan. Kapolsek Banjarangkan, AKP I Made Sudanta, menyatakan kedua pelaku sudah dibawa ke Polres Karangasem, Kamis sore, setelah dilakukan pemeriksaan pendahuluan. “Tadi baru saja dibawa ke Karangasem,” ujar Kapolsek Made Sudanta saat dikonfirmasi.

Kasus penangkapan dua perampok spesialis nasabah bank itu sendiri mendapat atensi khusus kalangan pejabat. Bahkan, Wakil Bupati Klungkung Made Kasta kemarin sempat mendatangi Polsek Banjarangkan untuk memantau penanganan kedua pelaku. Demikian pula Wakapolres Klungkung, Kompol AA Gede Mudita, yang datang dengan didampingi Kasat Reskrim AKP Bambang Gede Artha dan Kasat Binmas AKP I Made Sudartawan.











sumber : nusabali
Share this article :

DKS

Visitors Today

Recent Post

Popular Posts

Hot Post

Dua Pemancing Tergulung Ombak Di Tanah Lot Masih Misteri

Dua Orang Hilang di Lautan Tanah Lot, Terungkap Fakta: Istri Melarang dan Pesan Perhatikan Ombak TABANAN - Sekitar sembilan jam lamany...

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Bali - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen