Kamis, 26 April 2012 22:29
BULELENG - Hasil rekapitulasi suara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Buleleng, Kamis (26/4/2012), menunjukkan pasangan nomor urut 3, Putu Agus Suradnyana dan I Nyoman Sutjidra, memperoleh suara sebanyak, 186.814 suara.
Hal itu dikatakan Ketua KPU Kabupaten Buleleng Kadek Cita Ardana Yudi. Dengan perolehan suara itu, Suradnyana dan Sutjidra, yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) memenangi Pilkada Buleleng 2012 dengan meraih 54,80 persen dukungan dari jumlah suara sah sebanyak 340.869 suara.
Hasil rekapitulasi perolehan suara pasangan lainnya, nomor urut 1 Gede Ariadi dan I Wayan Arta (Partai Golkar, Partai Karya Peduli Bangsa/PKPB, dan Partai Amanat Nasional/PAN) memeroleh 77.440 suara (22,72 persen), nomor urut 2, Tutik Kusuma Wardhani dan I Komang Nova Sewi Putra (Partai Demokrat), mendapatkan 73.663 suara (21,61 persen), dan nomor urut 4, I Wayan Gede Wenten Suparlan dan Ida
Bagus Jodhi (Partai Hanura dan koalisi Den Bukit), memeroleh 2.979 suara (0,87 persen).
Bagus Jodhi (Partai Hanura dan koalisi Den Bukit), memeroleh 2.979 suara (0,87 persen).
Tingkat partisipasi pemilih dalam Pilkada Buleleng 2012 sebesar 62,96 persen. Setelah rekapitulasi perolehan suara ini, kami memberikan waktu uji publik selama tiga hari kerja, atau sampai 1 Mei, kata Kadek Cita kemarin.
sumber : kompas