"Saya izin kencing ke toilet waktu itu, tapi tidak dikasih. Saya digertak sambil dipukul di dada pakai tangan kanannya. Kemudian saya diminta untuk kembali duduk di kelas," ucapnya.Gbr Ist |
SINGARAJA - Seorang pelajar kelas sebuah SMPN di Singaraja, PA diduga dipukul oknum guru saat jam pelajaran sekolah berlangsung.
Hal ini terungkap saat anggota Komisi IV DPRD Buleleng mendatangi sekolah tersebut, untuk meminta penjeleasan terkait peristiwa itu.
PA mengatakan, saat sedang kegiatan belajar mengajar pelajaran IPA di kelas sedang berlangsung, ia meminta izin kepada gurunya untuk keluar sejenak ke toilet. Namun, guru tersebut tidak mengizinkannya sembari menggertak, dan memintanya untuk kembali duduk di bangkunya.
Siswa itu kemudian sedikit memaksa karena sudah tidak tahan menahan kencing. Namun, justru guru itu menggertak sembari memukul bagian dadanya menggunakan tangan kanan. Sembari menahan rasa sakit, ia kembali duduk di bangkunya.
"Saya izin kencing ke toilet waktu itu, tapi tidak dikasih. Saya digertak sambil dipukul di dada pakai tangan kanannya. Kemudian saya diminta untuk kembali duduk di kelas," ucapnya.
Sementara itu, oknum guru mata pelajaran IPA, GMS membantah telah memukul siswanya itu. Menurutnya, ia hanya menggertak sembari menghentakkan tangannya ke dada siswanya itu tanpa mengenainya.
"Tidak ada apa-apa, tidak saya pukul, tidak ada pukulan. Hanya saya gertak saja," jelasnya.
propinsibali.com_____
sumber : tribun